Sabtu, 26 November 2011

Tekuk Persisam 2-0, Persipura Juarai IIC 2011

TEMPO.CO, Jayapura - Persipura Jayapura akhirnya menjuarai Inter Island Cup 2011 setelah mengandaskan Persisam Samarinda 2-0 pada laga final di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Sabtu, 26 November 2011. Gol Persipura dicetak Ortizan Salossa dan Alberto Goncalves.

Sejak peluit kick-off babak pertama dibunyikan, Persipura langsung menekan jantung pertahanan Persisam. Persipura mendapat kesempatan pertama lewat Boaz Salossa di menit ke-4, namun bola masih melambung jauh di atas gawang Persisam.

Balasan Persisam terjadi pada menit ke-8. Akbar Rasyid mencoba peluang terbaiknya dengan melewati sejumlah pemain Persipura, namun belum menemui sasaran.

Persipura membuka kebuntuan lewat gol Ortizan Salossa pada menit ke-11 setelah memanfaatkan umpan Boaz Salossa. Dengan tendangan kaki kanan yang begitu keras, Ortizan dengan mudah memasukkan bola ke gawang Usman Pribadi. Persipura unggul 1-0.

Usai gol pertama, Persisam langsung bangkit. Serangan terus-menerus dilancarkan ke gawang skuad Mutiara Hitam yang dibangun Ronald Fagundez dan kawan-kawan. Sayang, masih bisa dimentahkan Gerald Pangkaly ataupun Yohanes Tjoe.

Pada menit ke-19, sebuah percobaan Eka Ramdani kembali gagal. Sepakannya masih melebar di sisi kanan gawang Ferdiansyah. Christian Gonzales pada menit ke-20 yang mencoba peruntungannya juga belum bisa membuahkan gol. Yohanes Tjoe dengan mudah mematahkan serangan dengan menendang bola ke luar lapangan.

Serangan Fandy Mochtar pada menit 24 yang mencoba menusuk masuk juga mental. Pasukan Jacksen Tiago terlalu kuat untuk ditembus. Sebuah peluang emas sebenarnya didapat pada menit ke-38 saat tendangan bebas Fagundez tepat mengarah ke gawang, namun dapat ditepis Ferdiansyah.

Keasyikan menyerang, tim Merah Hitam menghajar balik lewat Boaz Salossa pada menit ke-25. Untung tendangannya masih bisa ditangkap Usman Pribadi yang berdiri di saat yang tepat.

Gol kedua Persipura tercipta lewat kaki Alberto Goncalves pada menit ke-28. Beto, begitu ia disapa, melesakkan bola setelah menerima umpan dari David Uron. Persipura unggul 2-0.

Di babak kedua, serangan Persipura tak juga kendur. Ian luis Kabes pada menit ke-47 mencoba tendangan langsung, tapi masih jauh di atas mistar gawang. Pada menit ke-64, Beto Goncalves lagi-lagi gagal menciptakan gol keduanya. Sontekannya masih bisa dihalau kiper Usman Pribadi.

Ronald Fagundez pada menit ke-70, yang menusuk ke pertahanan Persipura, masih belum membuahkan hasil. Sepakannya dipatahkan oleh Eky Sabililah, penjaga gawang pengganti Ferdiansyah.

Persisam melaju ke final Inter Island Cup 2011 setelah mengandaskan Persela Lamongan lewat drama adu penalti 3-1 di Stadion Mandala, dua hari lalu. Sementara Persipura menekuk Pelita Jaya dengan skor 2-0 pada pertandingan di hari yang sama.

Pada 28 Oktober 2011 di turnamen SCTV Cup di Solo, skuad Pesut Mahakam menyerah 1-3 atas Persipura. Kala itu, Mutiara Hitam berhasil menjadi juara dengan poin terbanyak. Sedangkan Persisam Putra berada di peringkat ketiga dari 4 peserta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar