Sabtu, 07 Januari 2012

Wakil Merah Putih Kandas di Korea Open

Indonesia tak menyisakan lagi wakilnya di turnamen badminton awal 2012, Korea Open. Simon Santoso dan pasangan ganda putri, Greysia Polii/Meiliana Jauhari, serta ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, kandas di babak perempatfinal.
Pada pertandingan yang berlangsung di Seoul Olympic Gymnasium, Korea Selatan, Jumat 6 Januari 2012, Simon harus mengakui keunggulan wakil China, Du Pengyu. Tunggal putra andalan Merah Putih itu menyerah dalam duel straight game, 16-21 dan 19-21, sepanjang 51 menit.
Sementara itu, Greysia/Meiliana takluk dari pasangan tuan rumah, Jung Eun Ha/Min Jung Kim. Pasangan unggulan kedelapan itu langsung tumbang hanya dalam tempo 35 menit dengan skor cukup telak, 8-21 dan 9-21.
Sedangkan di partai ganda campuran, Tontowi/Liliyana tersingkir usai dikalahkan wakil tuan rumah, Yong Dae Lee/Jung Eun Ha, yang juga tampil di partai ganda putri. Pertarungan sengit tiga game selama hampir satu jam dimenangkan pasangan Korsel, 21-16, 15-21 dan 21-16.
Dengan demikian, tak satupun wakil Merah Putih melangkahkan kaki ke semifinal, yang dijadwalkan digelar besok, Sabtu 7 Januari 2012.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar